Bekasi, koresponden.id – Polsek Tambun Selatan terus menggencarkan kegiatan patroli rutin di sejumlah titik rawan kejahatan di wilayah hukumnya. Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif.
Ipda Makmuri selaku Perwira Pengendali (Padal) saat memimpin apel persiapan mengatakan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bagian dari strategi preventif untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas, terutama pada malam hingga dini hari.
“Kita intensifkan patroli di jam-jam rawan dan lokasi strategis seperti kawasan pemukiman, pertokoan, perbankan, serta jalan-jalan utama. Ini merupakan bentuk komitmen kami dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujar Ipda Makmuri memberikan arahan saat memimpin apel. Sabtu (18/10/2025) dini hari.
Selanjutnya, Ipda Syarif Sinulingga selaku Asisten Padal memimpin kegiatan Patroli rutin yang di ikuti oleh jajaran personel Polsek Tambun Selatan. Pada patroli itu petugas berinteraksi langsung dengan masyarakat, menyampaikan imbauan kamtibmas serta mengajak warga untuk turut aktif menjaga lingkungan masing-masing.
“Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kehadiran kami dalam patroli ini bukan hanya untuk pengawasan, tetapi juga untuk membangun komunikasi yang baik dengan warga,” ujar Ipda Syarif Sinulingga selaku Asisten Padal saat memimpin patroli rutin bersama jajaran Polsek Tambun Selatan.
Selain itu, kegiatan patroli ini juga merupakan bagian dari upaya pencegahan aksi kejahatan jalan seperti Curas, Curat, Curanmor, tawuran, serta balap liar.
Kegiatan patroli rutin ini mendapat apresiasi dari warga. Salah satu warga, Riyan (34), mengatakan bahwa kehadiran polisi di lingkungannya memberikan rasa aman, terutama saat malam hari.
“Kalau ada patroli polisi, kami jadi lebih tenang. Anak-anak muda juga jadi lebih terkontrol, tidak nongkrong sembarangan sampai larut malam,” ujarnya.
Polsek Tambun Selatan mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika melihat hal-hal mencurigakan atau mengalami gangguan kamtibmas. Laporan dapat dilakukan melalui call center atau mendatangi langsung kantor kepolisian terdekat.
Dengan rutinnya patroli dan sinergi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah Tambun Selatan tetap aman, tertib, dan kondusif.