• Jelajahi

    Copyright © Koresponden
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan 3

    Iklan 2

    Iklan

    Dalam Rangka Harkamtibmas, Polsek Tambun Selatan Gelar OKJ

    Ade Irawan
    Kamis, Mei 15, 2025, 02.32 WIB Last Updated 2025-05-14T19:32:25Z

    Ket foto: Kepolisian Sektor Tambun Selatan menggelar Operasi Kejahatan Jalan (OKJ).

    Bekasi, koresponden.id - Upaya menekan aksi kejahatan jalanan pada malam hari, Kepolisian Sektor Tambun Selatan menggelar Operasi Kejahatan Jalan (OKJ). Kegiatan OKJ berlangsung di depan Mapolsek Tambun Selatan, Jl. Sultan Hasanudin, Tambun Selatan. Kamis (15/05/2025) dini hari.


    Operasi yang di pimpin langsung oleh Padal Ipda Manto menyasar para pengendara roda dua, dengan mengarahkannya ke halaman Mapolsek Tambun Selatan untuk di lakukan pemeriksaan.


    "Kami melakukan pemeriksaan menyeluruh, baik kelengkapan surat kendaraan dan juga barang bawaan. Hal itu bertujuan untuk mengantisipasi aksi curas, curat, serta curanmor (3C, red)," ujar Ipda Manto.


    Lebih lanjut dirinya juga mengatakan, selain melakukan pemeriksaan kelengkapan kendaraan, petugas juga melakukan penggeledahan badan.


    "Hal itu bertujuan untuk mengantisipasi selain aksi 3C, juga pemyalahgunaan narkoba. Selain itu mencegah, jika membawa senjata tajam untuk melakukan tindakan berbahaya lainnya," sambungnya,


    Dari kegiatan OKJ tersebut, petugas berhasil mengamankan 4 unik kendaraan roda dua yang tidak dilengkapi surat kendaran dan tidak memasang plat nomer kendaraan.


    Petugas lalu mengimbau kepada pengendara yang kendaraannya diamankan apabila ingin mengambil kendaraannya agar dapat menunjukan kelengkapan surat kendaraannya.


    Kepolisian Sektor Tambun Selatan terus berupaya menjaga Kamtibmas di wilayah hukum Tambun Selatan.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini